Minggu, 22 Agustus 2010

kenapa bangsaku jadi begini?

sungguh teramat rindu negeri ini kembali dengan segenap kejayaannya. bukan seperti saat ini, hampir di semua lini lambat laun terbuka wajah bobroknya.coba kita lihat, betapa negeri ini tak berdaya saat pegawai republik ini dilaut ditangkap dan diperlakukan bak seorang penjahat. beda dulu, soekarno lantang ganyang malaysia!



polri, tak jauh berbeda...mulai dari rekening gendut, rekayasa kasus, mafia pajak, sedikit-demi sedikit terbuka lebar. Ada orang yang ingin berbuat baik justru ditangkap. saya bingung..



jaksa tak jauh berbeda dengan polri, ada saja yang selalu diberitakan..sebutlah misalnya cirus sinaga., sekarang malah jadi pesakitan di penjara..kasusnya sama disuap, gaji tak seberapa tapi rumah mentereng...



para politisi kita juga tak mau kalah, mulai dari soal korupsi sampai pada soal kedatangan saat rapat, ruangan yang sudah megah nyaris kosong karena sang politisi kita katanya izin, sudah begini justru minta gedung yang tambah megah, sakit hati ini bung!



di dunia olahraga sama saja!coba lihat nurdin khalid ketua PSSI, sudah hancur lebur prestasi kita, masih saja bertengger menjadi ketua, bahkan saat aturan KONI menyatakan pengurus ke depan tak boleh menyandang status terpidana, justru diprotes!mungkin di dunia ini, hanya PSSI lah yang dipimpin dari penjara. anehnya lagi tak ada yang berani melawan!



artis juga tak ketinggalan, bukan kebaikan yang ditonjolkan, justru video seks yang merusak moral yang menjamur. malu bangsa ini, gara-gara kelakuan ini, indonesia justru dikenal sebagai produsen video porno ditengah penduduknya yang muslim terbesar di dunia.



siapa yang kita bisa percaya?apakah masih ada harapan untuk indonesia?apakah ini cara Tuhan agar republik ini sadar, dengan membuka satu demi satu kebobrokan republik ini?saya tidak tahu...saya pesimis republik ini akan kembali dengan kejayaannya!





sampai suatu sore, akhirnya optimisme itu datang, menyelinap diam-diam dalam pikiran saya. bahwa ternyata yang salah dari republik ini kita tidak memberikan tempat kepada orang-orang baik karena orang-orang baik itu masih asik dengan tasbihnya, masih asik dengan dunia yang tanpa resiko, orang - orang baik itu lemah, tak punya pengaruh, bahkan yang tragis kadang apatis!



maka orang-orang baik itu harus dipaksa untuk keluar dari dunianya, masuk menyelamatkan republik ini! karena orang baik saat ini itu artinya ia harus kuat dan berpengaruh!tak cukup dengan baik hanya dengan rajin beribadah, tetapi orang baik itu harus lantang untuk merebut kekuasaan!

sungguh satu demi satu orang baik itu mulai trsadar, ia membawa virus muda, progresif, cerdas, dan berpengaruh...hanya saja ia harus masih tetap sabar, karena Tuhan masih bekerja untuk mempertontonkan manusia yang rakus saat berkuasa, sehingga ia percaya Tuhan niscaya akan menaikan dan menyelamatkan republik ini dari tanganya..menunggu takdir!



persis ucapan Natsir:.."yang dibutuhkan oleh negeri ini adalah menjadi orang baik" maka marilah menjadi orang baik-baik yang kuat, berpengaruh, dan kaya - raya, niscaya republik ini akan jaya!